Jumat, 26 November 2021

Himbau Kamtibmas Kepada Nelayan, Sat Polair Lakukan Patroli di Perairan Jayapura

Personil Sat Polair Polresta Jayapura Kota Saat Melaksanakan Patroli Perairan Jayapura
dan Menyambangi Para Nelayan

Polresta Jayapura Kota - Guna mengantisipasi gangunan kamtibmas di perairan Jayapura, Satuan Polair Polresta Jayapura Kota melaksanakan patroli dengan menyambangi para nelayan yang sedang memancing ikan. Jumat (26/11) 

Patroli perairan dipimpin oleh Komdan Regu Aipda Hardi beserta empat personil menggunakan Long Boat 014 dilengkapi life jaket (pelampung) dan senjata api. 

Kasat Polair Polresta Jayapura Kota AKP Francis J. Wardjukur ketika dikonfirmasi mengatakan kegiatan patroli yang dilakukan pihaknya guna mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah perairan Jayapura. 

"Setiap nelayan disambangi dan memberikan himbauan kamtibmas agar jangan melakukan penangkapan ikan menggunakan bom ikan yang bisa menyebabkan karang laut akan rusak, " ujarnya. 

Selain itu, personilnya juga menghimbau kepada nelayan agar selalu berhati-hati saat mencari ikan karena cuaca saat ini tidak mendukung dikarenakan sering terjadinya hujan dan gelombang yang cukup tinggi. 

"Selama melaksanakan patroli perairan tidak ditemukan hal-hal yang menonjol dan situasi masih aman dan kondusif, " tutupnya. (*) 


Penulis   : Andi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rayakan Hari Integrasi Papua ke NKRI, Kapolresta Hadiri Giat Pembentangan Bendera Merah Putih Sepanjang 11 KM

Kapolresta bersama Forkopimda saat mengikuti konvoi pembentangan bendera Merah Putih sepanjang 11 KM Polresta Jayapura Kota,- Dalam rangka m...