Senin, 04 Juni 2018

Opsnal Polsek Japsel Berhasil Bekuk Dua Pelaku Curanmor

Jayapura,-Tim Opsnal unit Reskrim Polsek Jayapura Selatan berhasil membekuk dua pelaku Curanmor,  minggu (02/06/18) lalu.

Kedua pelaku pencurian kendaraan bermotor yang berhasil diamankan yakni AS (17) tahun dan EJN (18) tahun,  selain mengamankan keduanya polisi juga mengamankan satu unit motor Yamaha Jupiter yang dicuri di Gang Matoa Lorong Hotel Musi Entrop Distrik Jayapura Selatan 16 Mei lalu.


Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas,S.H.,S.IK melalui Kapolsek Jayapura Selatan KOMPOL Nursalam Saka,S.Pd saat dikonfirmasi mengungkapkan  sampai dengan saat ini para pelaku sudah mendekam didalam sel tahanan Polsek Jayapura Selatan dan ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pencurian kendaraan bermotor.

Lanjut Kapolsek Selain mengamankan kedua pelaku pihaknya masih memburu satu pelaku lainnya yang sudah diketahui identitas, dimana mereka lebih dari dua orang, satu pelaku yakni EW masih dalam pengajaran, dan diduga mereka merupakan komplotan.

Kapolsek menuturkan, kedua pelaku ditangkap ditempat terpisah dimana AS ditangkap dirumahnya yang berada di Kompleks Asri sementara EJN ditangkap dirumahnya yang berada di Hamadi lapangan.

"Saat ditangkap keduanya tidak memberikan perlawanan sehingga keduanya dengan mudahdigiring ke Mapolsek Jayapura Selatan," Ungkap Kapolsek.

Kapolsek menambahkan dari hasil keterangan pemeriksaan awal diketahui bahwa motor tersebut dijual seharga Rp.1,3 juta dan hasil dari penjualannya dipakai untuk membeli alat kelengkapan motor, untuk itu kedua pelaku akan tetap diproses hingga pengadilan.(*)

MS/JR/GU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resmikan 4 Gedung Baru Milik Polresta, Kapolda : Jadikan Kantor Polisi Sebagai Rumah Masyarakat

Kapolda saat meresmikan Mako Polsek Heram Polresta Jayapura Kota,- Jadikan setiap Kantor Polisi menjadi rumah bagi masyarakat dalam menyeles...