Rabu, 09 Desember 2020

Apel Pagi Sat Lantas Polresta Diwarnai Pemberian Reward dan Punishment

Kasat Lantas Polresta Ketika Memberikan Reward Kepada Personilnya
Yang Loyalitas dan Dedikasi Dalam Pelaksanaan Tugas 

Polresta Jayapura Kota,- Apel pagi satuan lalulintas polresta jayapura kota bertempat di Pos Yasmin di warnai dengan pemberian reward / penghargaan dan punishment kepada personil, Rabu (9/12) Pkl.09.00 Wit.

Apel satuan lalulintas tersebut dipimpin langsung Kasat Lantas Polresta Jayapura Kota AKP Viky Pandu Widhapermana, S.H., S.I.K., M.H dan diikuti oleh Wakasatlantas Iptu Daniel Toding, KBO Sat Lantas Iptu M. Arief, Kanit Dikyasa Ipda Nigia Gustri Pangesthining, S.Trk, Kanit Turjawali Ipda Syafruddin, Kanit Lakalantas Aiptu Ponidi bersama seluruh personil satuan lalulintas polresta jayapura kota.

Kasat Lantas ketika dikonfirmasi membenarkan pemberian Reward / Penghargaan dan Punishment kepada personil di apel pagi yang digelar hari ini, hal tersebut dilakukan pihaknya untuk memotivasi personil baik yang sudah bagus agar dapat dipertahankan maupun kurang disiplin demi berubah untuk lebih baik lagi.

"Pemberian reward berdasarkan pertimbangan atas dasar loyalitas dan dedikasi dalam pelaksanaan tugas, serta paling rajin melaksanakan giat strong point pagi dengan tepat waktu dan tidak pernah melakukan pelanggaran disiplin selama tugas," Ungkap Kasat Lantas.

Lanjut Kasat, sementara terhadap personil yang diberikan punishment penilaiannya berdasarkan penampilan yang kurang rapi, rambut panjang dan tidak menggunakan perlengkapan seragam polisi lalulintas perorangan secara lengkap.

"Dari keseluruhan personil satuan lalulintas polresta jayapura kota ada 4 pers yang dinilai layak diberikan penghargaan diantaranya yakni Aipda Maranata Payuwa, Bripka Amri, Bripka Satrio Cahyono dan Bripka I Wayan Ariasa sementara yang diberikan punishment berupa hukuman disiplin sebanyak 7 personil," Ujarnya.

AKP Viky juga menambahkan, kiranya pemberian reward dan punishment yang digelar dapat memacu semangat personil satuan lalulintas polresta jayapura kota untuk lebih semangat, tekun dan disiplin dalam setiap pelaksanaan tugas melayani masyarakat di lapangan.(*)


Penulis : Subhan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura

Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...