Jayapura - Salah satu anggota Bhabinkamtibmas Polsek Jayapura Utara mengawal warga Kelurahan Trikora distrik Jayapura Utara dalam acara gerak jalan santai yang berlangsung di lingkungan kelurahan Trikora distrik Jayapura utara.Sabtu, 12/08 pagi
Anggota Bhabinkamtibmas tersebut adalah Bripka Islahudin yang kesehariannya bertugas sebagai anggota Bhabinkamtibmas di kelurahan Trikora dok V atas distrik Jayapura Utara.
"Karena warga Kelurahan tersebut sedang mengadakan acara gerak jalan santai dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-72, sehingga sebagai anggota Bhabinkamtibmas memiliki tanggungjawab terhadap warga binaanya sehingga turut ambil bagian dengan memerankan tugas lalulintas yaitu melakukan pengawalan selama acara gerak jalan berlangsung yang dimulai pukul 07.30 wit hingga selesai" Ungkap Islahuddin.
Kapolsek Jayapura Utara Akp Piter Kendek, S.Sos. MM ketika di hubungi oleh Humas Polres Jayapura Kota melalui telpon selulernya, membenarkan hal tersebut dan Kapolsek juga sudah menegaskan kepada anggota agar atensi hal tersebut karena sudah ada pemberitahuan dari pihak kelurahan bahkan sudah beberapa hari diperintahkan untuk tetap memantau dan membantu pihak kelurahan bersama warga untuk mensukseskan acara dimaksud.
Acara gerak jalan santai warga Kelurahan Trikora tersebut dihadiri pula oleh Wakil Walikota Jayapura Ir H Rustam Sarru, MM sekaligus memberikan sambutan dan melepas acara gerak jalan santai dengan mengangkat bendera start dan ikut membaur dengan warga dalam acara gerak jalan santai.
Kapolsek menambahkan bahwa setelah selesai acara gerak jalan dilanjutkan dengan acara ramatamah dan pembagian gadiah doorprize dan acara ditutup dengan peletakan batu pertama rencana pembangunan Pis Siskamling di kompleks dok V Atas Jln. Mapia kelurahan Trikora.Pungkasnya.(*)
Penulis : J.Rumra
Publish : Roygen
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura
Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...
-
Indentifikasi Sat Reskrim Polresta Ketika Melakukan Olah TKP Kasus Penganiayaan Yang Mengakibatkan Nasruddin Meninggal Dunia Polresta Jayapu...
-
Polresta Jayapura Kota - Diduga hilang kendali saat mengendarai sepeda motor dengan kecepatan tinggi, Hanafi Rettob (35) warga APO Bukit...
-
Mobil Pelaku Ketika Usai Terjadi Kecelakaan Beruntun Dari Tanah Hitam Hingga Uncen Bawah Polresta Jayapura Kota - Unit Lalulintas Polsek Ab...
-
Kombes Pol. Gustav R. Urbinas, SH.,S.IK.,M.Pd Polresta Jayapura Kota – Pembunuhan Nasaruddin akhirnya terkuat jelas, setelah istri korban me...
-
Salah Satu Korban Tenggelam Ketika Berada di RS Angkatan Laut Hamadi Polresta Jayapura Kota - Dua Orang Anak Perempuan bernama Theresia Laur...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar