Minggu, 16 Oktober 2016

APEL GELAR KEKUATAN DAN SIMULASI SISPAM KOTA

Jayapura - Apel Gelar Kekuatan dan Latihan Sistem pengamanan Kota dalam rangka operasi Mantap Praja Matoa 2017 guna mengamankan pemilu kada serentak tahun 2017 di wilayah provinsi Papua, yang diselenggarakan oleh kepolisian resor Jayapura kota di lapangan SPN Jayapuara Jl.Tanjungria distrik Jayapura Utara. Sabtu, 15/10/2016.
Apel gelar kekuatan berlangsung mulai pukul 09.45 wit, dipimpin oleh Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw dengan dihadiri oleh Forkopimda Provinsi Papua Pejabat Utama Polda Papua Forkopimda Kota Jayapura, Ketua KPU kota Jayapura, Ketua Panwas kota Jayapura,tokoh adat, tokoh agama,tokoh pemuda dan undangan lainya berjumlah sekitar 100 undangan dan peserta apel terdiri dari Polri,TNI, satuan Polisi Pamong Praja, Linmas dan kelompok Orari berjumlah kurang lebih 700 peserta apel.
Dalam pelaksanaan apel tersebut Kapolda Papua menyampaikan sambutanya bahwa pelaksanaan apel ini adalah untuk mengecek kesiapan personel dan kelengkapan sarana dan prasarana Polri serta unsur terkait sebelum diterjunkan ke lapangan serta untuk melatihkan penanganan atas ancaman gangguan kamtibmas dalam penyelenggaraan pemilu serentak tahun 2017, dengan demikian diharapkan segala perencanaan  telah disiapkan dalam pelaksanaan pemilu dapat berjalan secara optimal ungkap Kapolda.
Kapolda juga menekankan bahwa saat ini sedang berlangsung pilkada serentak  tahun 2017 termasuk wilayah provinsi Papua dan bukan tidak mungkin akan terdapat upaya-upaya oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk gagalkan pilkada, perlu kita cermati secara historis dalam pilkada sebelumnya sering muncul potensi keamanan misalnya adanya black kampein dan angkat issu sara dan aksi kekerasan dalam rangka mencari dukungan simpatisan masa juga masalah validitas data jumlah pemilih dll.
Ada tiga kalender kamtibmas yang dapat mempengaruhi tahapan pilkada yaitu pertama 1 desember masih ada kelompok yang berseberangan dengan negara kesatuan republik Indonesia (NKRI), ada agenda perayaan natal dan tahun baru oleh karena itu Polda papua gelar operasi kepolisian dengan sandi " Ops Mantap Praja Matoa 2017 " yang dialksanakan selama 180 hari pada 11 kabupaten kota di wilayah provinsi  papua dengan kedepankan preentif dan prefentif yang didukung oleh kegiatan intelijen, penegakan hukum dan represif dan rehabilitasi yang dialksanakan pergelaran oleh fungsi kepolisian dalam bentuk satuan tugas tingkat daerah dan Polres yang libatkan 5246 dan personel bantuan 285 personel TNI, 3523 personel linmas.Kapolda juga menambahkan bahwa pada saat vidio Converens/Vicon tanggal 13 oktober 2016 Kapolri berpesan beberapa hal untuk dipedomani dan dilaksanakan yaitu pertama seluruh Kapolres agar mempeiapkan pengamanan pilkada dengan baik, lakukan cek and ricek dan final chek terhadap kekuatan personel, logistik, anggaran secara berjenjang  serta ancaman  yang dihadapi dannjangan lengah meskipun sampai saat ini kita masi berhasil kawal demokrasi, kedua seluruh personel Polda papua siapkan mental dan fisik dengan dilandasi komitmen moral dan disiplin kerja yang tinggi berikan pelayanan yang optimalkepada masyarakat, ketiga lakukan up date, mapping juga petakan kerawanan pada setiap tahapan pilkada dan tindak lanjut dengan pola koordinasi yang tepat sehingga potensi gangguan tidak menjadi nyata, empat lakukan koordinasi dengan 9 elemen terkait pilkada yaitu KPU,Panwaslu,Polri,TNI,pemuda,pasangan calon,Parpol,LSM, pemerhati demokrasi,tokoh masyarakat dll kelima lakukan deteksi dini untuk ketahui dinamika dan fenomena yang berkembang.(jr/ryg)

Jumat, 14 Oktober 2016

MAKIN MARAK NARKOTIKA MERAMBA KELUAR JAYAPURA

Jayapura - Ahir-ahir ini petugas kepolisian Kawasan Pelabuhan Laut ( KPL ) Jayapura sering sekali melakukan penangkapan terhadap para pelaku yang membawa narkotika jenis Ganja keluar kota Jayapura, terbukti pada hari Kamis, 13 Oktober 2016 saat KM.Gunung Dempo hendak melakukan debarkasi maka petugas berhasil menangkap lagi dua pelaku yang diduga membawa narkotika hendak naik ke kapal, namun berhasil menangkap salah satu pelaku sedangkan salah satunya melarikan diri dengan cara melompat ke laut.
Pada awalnya sekitar pukul 18,00 wit anggota KPL yang dipimpin oleh Kapolsek Akp Abraham Soumilena melakukan pemeriksaan terhadap para penumpang dan barang bawaanya yang hendak berangkat dengan kapal KM. Gunung Dempo dan tiba-tiba terlihat ada seorang pemuda yang gayanya mencurigakan saat hendak naikke kapal yaitu orang tersebut tidak berjalan pada jalan umum yang di naiki para penumpang lainya yaitu pelaku tersebut naik ke kapal dengan cara

Rabu, 12 Oktober 2016

KEBAKARAN DUA UNIT MOBIL TRONTON DI PARKIRAN GUDANG

Anggota kepolisian sektor Jayapura Selatan telah mengamankan kebakaran terhadap 2 (dua) unit mobil tronton yang sedang parkir menunggu giliran untuk melakukan pembongkaran muatan di depan  gudang cv. Maju Makmur di jalan Cepos lama Entrop distrik Jayapura Selatan, Rabu, 12/10/2016. pukul 12.12. wit.
Peristiwa kebakaran tersebut telah menghanguskan mobil tronton dengan nomor polisi DS 9389 AL yang dikemudikan oleh Nofyan (26 thn), berdomisili di kompleks APO Bengkel Jayapura Utara dan mobil tronton dengan nomor Polisi DS 9431 A yang dikemudikan oleh Suep (35 thn) berdomisili di APO Bukit barisan Jayapura Utara.Ketika kebakaran berlangsung sampai dengan pemadaman anggota Polsek Jayapura Selatan  berhasil melakukan pengamanan yang dipimpin  langsung oleh Ipda La Ode Salama karena ada laporan masyarakat atas kebakaran tersebut.,

DUA PELAKU BEGAL BERHASIL DIJARING WARGA

tribratanewsjayapurakota.blogspot.com Jayapura - Sekelompok warga kampung Yoka distrik Heram berhasil mengamankan dua pelaku yang diduga melakukan Pencurian dengan  kekerasan alias Jambret setelah dikerja oleh korban penjambretan dan dibantu oleh anggota ojek dari pertigaan Denzipur menuju kampung Yoka, pada hari Rabu, 12/10/2016 sekitar pukul : 09.30 wit.
Peristiwa pencurian dengan kekerasan alias Jambret tersebut awal kejadiannya di pertigaan depan markas Denzipur 10 Waena distrk Heram kota Jayapura menimpa korban penjambretan an. Anggi Widi Andari yang beralamat di jl. Tabita Sentani kota kabupaten Jayapura. Awal kejadian tersebut korban sendirian sedang mengendarai roda dua jenis Yamaha Mio warna merah DS 3655 AJ dari arah Abepura hendak menuju ke arah kampus Uncen atas di perumnas III Waena, namun ketika korban sampai di Tempat Kejadian Perkara ( TKP ) yaitu tepatnya di pertigaan Denzipur 10 Waena tiba-tiba kedua pelaku dengan menggunakan roda dua jenis Honda GL Pro hitam nomor Polisi DS 5590 AV yang diperkirakan sudah mengikuti korban dari arah Abepura, dan begitu mendekat maka kedua pelaku langsung

Senin, 10 Oktober 2016

SESAMA POL PP KETAHUAN SELINGKUH BERUJUNG PERKELAHIAN

tribratanewsjayapurakota.blogspot.com Jayapura - Telah dilaporkan ke penyidik Kepolisian Resor Jayapura Kota kasus tindak pidana perzinahan alias perselingkuhan oleh sesama satuan polisi pamong praja yang terjadi di kawasan kos-kosan kompleks APO lapangan kelurahan Bhayangkara distrik Jayapura Utara pada minggu dini hari, 09/10/2016 pukul 03.30 wit
Peristiwa perzinahan tersebut terjadi karna dipergoki sendiri oleh sang suami di rumah kos-kosan yang ditinggali sang istri yang saat itu pasangan selingkuhan  yang berinisial SF (sang pria)  dan KNI (sang wanita) ketahuan sedang berduaan di dalam satu ruangan kamar kost.Kedua pasangan  selingkuh tersebut adalah teman sesama satuan polisi pamong praja yang berdinas dibagian pemerintahan dan selama ini  sang suami sudah menaruh curiga terhadap kedua pasangan selingkuh, karena sesungguhanya suami istri berdomisili di jln.Dafonsoro perumnas I Waena distrik Heram namun ternyata suami mengetahui bahwa sang

Sabtu, 08 Oktober 2016

KAPOLRES JAYAPURA KOTA PIMPIN APEL KAPOSKAMLING

tribratanewsjayapurakota.blogspot.com Jayapura - Dalam rangka meningkatkan keamanan pada setiap lingkungan warga kota Jayapura, maka Kepolisian Resor Jayapura Kota melalui Satuan Binmas telah menyelenggarakan apel Kaposkamling terhadap para Kaposkamling yang ada di wilayah hukum Polres Jayapura Kota dan pelaksanaanya berlangsung di lapangan apel Polres Jayapura Kota, Sabtu, 08/10/2016.
Pelaksanaan apel Kaposkamling tersebut yang di hadiri oleh 70 ( tujuh puluh ) peserta yang di koordinir langsung oleh Kasat Binmas AKP Elisabeth Derione bersama anggotanya dan apel dipimpin langsung oleh Kapolres Jayapura Kota Akbp Marison Tober Hamonangan Sirait, SIK, MH. dimana tujuan digelarnya apel tersebut adalah agar masyarakat juga turut berperan aktif dalam menjaga lingkungannya sehingga dapat membantu menekan angka kriminalitas yang kian hari kian meningkat.Dalam sambutannya Kapolres Jayapura Kota mengungkapkan bahwa masalah kamtibmas

Jumat, 07 Oktober 2016

KURIR NARKOTIKA JENIS SHABU TERJARING PETUGAS

Dengan kesigapan dan keseriusan anggota satuan Reserse Narkoba Polres Jayapura Kota berhasil membekuk  satu lagi pelaku yang diduga sebagai pengedar atau kurir narkotika jenis shabu-shabu di Jln. Raya Abepura tepatnya di depan jalan SMU empat Entrop distrik Jayapura Selatan, pada hari,Selasa, 05/10/2016 pukul 11.15 wit.

Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat, Kapolresta "Jangan Cepat Puas Atau Bangga, Tantangan Tugas Akan Lebih Berat Kedepannya"

Kapolresta saat memimpin Upacara Kenaikan Pangkat Polresta Jayapura Kota,- Kenaikan Pangkat bukan hanya perubahan status hirarki, gaji dan h...