Personil Polsek Muara Tami Saat Mengamankan Barang Bukti Hasil Temuan |
Polresta Jayapura Kota - Kepolisian Sektor Muara Tami menemukan motor curian jenis motor Honda Beat hasil curian sekaligus mengembalikan kepada pemiliknya di Mapolsek Muara Tami. Minggu (30/8) siang.
Kapolsek Muara Tami AKP Jubelina Wally, SH., MH ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.
"Dimana pihaknya saat melaksanakan patroli di seputaran holtekam mendapatkan informasi adanya kendaraan roda dua tanpa pemilik disemak-semak dilokasi pantai holtekam, " Ujarnya.
Lanjut Kapolsek, mendapat informasi tersebut pihaknya langsung merespon TKP dan menemukan motor selanjutnya mengamankan di Mapolsek.
"Namun sekitar pukul 14.30 wit Korban Jufri (40) mendatangi Mapolsek untuk melaporkan kejadian pencurian bermotor yang dialaminya sehingga kami menunjukkan BB yang baru temukan dan korban mengakui kalau motor tersebut miliknya dengan menunjukkan bukti-bukti surat kepemilikan kendaraan, " Ucapnya.
AKP Jubelina menambahkan motor yang ditemukan pihaknya langsung menyerahkan kepada pemiliknya, dimana korban kehilangan motor sekitar pukul 03.00 wit dini hari yang disimpan di garasi rumah. (*)
Penulis : Andi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar