Tribratanews.papua.polri.go.id Polres Jayapura Kota - Kepolisian Sektor Jayapura Utara berhasil menggagalkan aksi kasus pencurian bermotor di Dok VII Distrik Jayapura Utara. Rabu (12/9/2018) dini hari pukul 04.00 wit.
Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK melalui Kapolsek Jayapura Utara AKP Robby R. Awek, SH saat dikonfirmasi membenarkan bahwa personil kami yang melaksanakan patroli rutin berhasil menggagalkan kasus pencurian yang terjadi di jalan Sulawesi Dok VII distrik jayapura utara.
Kapolsek menerangkan, berawal pada saat patroli rutin polsek jayapura utara yang dipimpin Ka SPKT Ipda Suwardi kemudian melihat seseorang sedang mendorong SPM Honda Vario 125 warna putih.
Lanjut Kapolsek, melihat hal tersebut personil kami yang melaksanakan patroli mencurigai orang tersebut dan berhenti untuk mengecek surat-surat kendaraan, namun saat berhenti pelaku langsung melarikan diri meninggalkan kendaraan tersebut selanjutnya SPM Honda Vario diamankan di Mapolsek Jayapura Utara.
"Sekitar pukul 06.00 wit, seorang pemuda yakni Rusdi Djakiman datang melaporkan kasus pencurian bermotor di Mapolsek dan melihat motornya yang hilang berada dihalaman kantor polsek sehingga korban menunjukkan surat-surat kendaraannya kepada pihak kepolisian, setelah dicek kendaran tersebut sesuai dengan surat-surat kendaraan yang dibawah oleh korban," ujar AKP Robby R. Awek, SH.
Kapolsek menambahkan, untuk sementara barang bukti tersebut masih diamankan di mapolsek jayapura utara untuk dilakukan pendataan selanjutnya akan diserahkan kepada pemiliknya.(*)
Penulis : Humas Sakura
Tidak ada komentar:
Posting Komentar