Kamis, 13 September 2018

Polsek Japsel Razia, Jaring Seorang Pemuda Pembawa Ganja, 33 Unit SPM dan 10 Botol Miras

Tribratanews.papua.polri.go.id Polres Jayapura Kota - Kepolisian Sektor Jayapura Selatan melaksanakan razia dalam rangka cipta kondisi Operasi Mantap Praja di wilayah hukum Polsek Jayapura Selatan dan berhasil mengamankan seorang pemuda yang kedapatan membawa narkobatika jenis ganja di depan Mapolsek Jayapura Selatan. Kamis (13/09/18) dini hari pukul 01.45 wit.

Razia cipta kondisi tersebut dipimpin langsung Kapolsek Jayapura Selatan Kompol Marthin Koagouw, SH dan Wakapolsek Iptu Anis Buiney dengan anggota sebanyak 26 personil.


Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK melalui Kapolsek Jayapura Selatan Kompol Marthin Koagouw, SH saat dikonfirmasi membenarkan seorang pemuda yakni YM (15) terjaring razia cipta kondisi operasi mantap praja karena kedapatan membawa narkotika jenis ganja kering sebanyak 1 plastik bening ukuran sedang dan 1 paket ukuran kecil plastik bening yang berisikan narkotika jenis ganja. 

Lanjut Kapolsek, pelaku YM (15) beserta barang bukti narkotika ganja dan 1 unit SPM Honda Blade nomor polisi DS 5587 AE yang digunakan pelaku, tadi pagi pihaknya langsung menyerahkan ke piket Satuan Narkoba Polres Jayapura Kota guna dilakukan penyelidikan dan proses hukum lebih lanjut, selain itu juga dari hasil razia berhasil diamankan sebanyak 33 unit sepeda motor berbagai jenis yang pada saat dilakukan pemeriksaan tidak dapat menunjukkan surat-surat kepeemilikan kendaraan, selain itu juga diamankan sebanyak 10 botol minuman keras berbagai merk. 

"Dimana dalam razia cipta kondisi Operasi Mantap Praja yang dilaksanakan oleh Polsek Jayapura Selatan guna mengantisipasi tindak kejahatan seperti curanmor curas, jambret dan kejahatan-kejahatan lainnya," Tegas Kompol Marthin Koagouw, SH.(*) 

Penulis : Humas Sakura

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura

Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...