Kapolresta ketika diwawancarai awak media |
Hal tersebut diungkapkan Kapolresta Jayapura Kota saat diwawancarai di Holtekamp Jayapura, Rabu (1/5) siang.
Kapolresta KBP Victor Mackbon menerangkan, yang pertama ditekankan ke jajarannya yakni berikan edukasi terkait kecerobohan meninggalkan kinci kontak di kendaraanya, selain itu juga tambahkan perlunya lokasi parkir yang aman dan miliki pengawasan, baik seperti security maupun cctv.
"Tingkat kecerobohan juga masih tinggi berdasarkan evaluasi kami, akhirnya hal tersebut menjadi tugas kami pihak Kepolisian," kata Kapolresta.
Lebih lanjut kata Kapolresta, pihaknya mewajibkan untuk resmob di jajarannya dapat mengungkap pelaku-pelaku curanmor maupun penadahnya.
"Pelakunya sendiri masih warga kita Kota Jayapura, nanti setelah ditangkap, pihak Keluarga datang untuk minta kebijakan agar tidak diproses hukum. Untuk itu kami himbau untuk selalu ingatkan keluarga untuk tidak melakukan kejahatan," pungkas Kapolresta.(*)
Penulis : Subhan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar