Jayapura,-Petugas Hotel Metta Star Waena Distrik Heram dikejutkan dengan ditemukannya seorang tamu laki-laki yang meninggal dunia didalam kamar hotel saat hendak meminta ijin untuk membersihkan kamar, Jumat 09/02/18 pukul 10.20 Wit.
Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R.Urbinas,SH,S.IK melalui Kapolsek Abepura AKP Dionisius V.D.P Helan,S.IK saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan mayat seorang laki-laki yakni HA (54) tahun yang merupakan tamu didalam kamarnya dilantai dua Hotel Metta Star Waena.
Kapolsek mengatakan, berawal dari petugas House Keeping hotel Cristove Barang (27) tahun yang hendak membersihkan kamar mencoba menghubungi korban melalui telepon dikamar maupun handphone miliknya namun tidak dijawab sehingga berinisiatif untuk langsung ke kamar korban.
"Setelah didepan kamar korban, petugas mencoba mengetuk pintu kamar namun tetap tidak ada jawaban sehingga petugas mengambil kunci kamar cadangan untuk membuka pintu," Ungkap Kapolsek.
Kapolsek juga menambahkan setelah pintu kamar terbuka ditemukan HA dengan kondisi duduk dikursi hanya dengan celana dalam sudah tidak bernyawa dan tercium bau tidak sedap kemudian petugas melaporkan kejadian tersebut ke Manager Hotel.
"Anggota yang menerima laporan tersebut langsung merespon dengan menghubungi tim Identifikasi Polres Jayapura Kota dan mendatangi serta melakukan olah Tempat Kerjadian Perkara (TKP)," Pungkas Kapolsek.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek menuturkan setelah melakukan olah TKP anggota langsung mengevakuasi jenazah korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Kotaraja untuk selanjutnya dilakukan Visum dan kasus ini sedang diselidiki.(*)
Penulis : Subhan
Editor : J.Rumra
Publish : Roygen
"Anggota yang menerima laporan tersebut langsung merespon dengan menghubungi tim Identifikasi Polres Jayapura Kota dan mendatangi serta melakukan olah Tempat Kerjadian Perkara (TKP)," Pungkas Kapolsek.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek menuturkan setelah melakukan olah TKP anggota langsung mengevakuasi jenazah korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Kotaraja untuk selanjutnya dilakukan Visum dan kasus ini sedang diselidiki.(*)
Penulis : Subhan
Editor : J.Rumra
Publish : Roygen
Tidak ada komentar:
Posting Komentar