Kamis, 30 November 2017

Antisipasi Kamtibmas Jelang 1 Desember Kasat Binmas Sambangi Warga

Jayapura,-Dalam rangka antisipasi 1 desember 2017 Kapala Satuan Binmas Polres Jayapura Kota AKP Elisabeth O.Derione  dan Staff Satuan Binmas   melaksanakan Cipta Kondisi (Cipkon)  bertempat dilapangan Rental Mobil depan Kantor Badan Pertahanan Negara  Dok IX Kelurahan Tanjung Ria Distrik Jayapura Utara, Rabu 29/11 pukul 16.00 Wit.

Kegiatan tersebut dihadiri sebanyak 50 warga yang bermukim disekitar  Dok IX  dan pada kesempatan tersebut pesan kamtibmas disampaikan oleh Kasat Binmas tentang "situasi kamtibmas di wilayah Kota Jayapura yang didominasi oleh kasus Curanmor dan bencana kebakaran, maka penting bagi warga masyarakat untuk membantu melakukan pencegahan dengan mengaktifkan kembali Pos Kamling sedangkan untuk mencegah terjadinya kebakaran wajib untuk memperhatikan kompor, penggunaan listrik untuk lampu maupun alat elektronik agar dimatikan bila sudah tidak digunakan dan bila mengalami pemadaman listrik agar berhati-hati dalam menggunakan lilin, akan lebih baik bila memiliki lampu emergency, "kata Kasat

"Kasat Binmas juga menekankan kepada generasi muda agar tidak larut dalam persoalan narkoba untuk itu ia mengajak agar kaum muda dapat berpartisipasi menjaga Kamtibmas di wilayah Kota Jayapura khususnya menjelang tanggal 1 Desember  agar dapat mencegah atau tidak turut serta dalam hal-hal yang mengganggu kamtibmas karena hanya merugikan diri sendiri.

Ketika ditemui Humas Polres Jayapura Kota diruang kerjanya Kasat membenarkan adanya kegiatan tersebut guna menjaga dan memelihara situasi kamtibmas Kota Jayapura yang aman dan tertib dalam kehidupan bermasyarakat.

Pada kesempatan yang sama Kasat  juga menuturkan bahwa kegiatan tersebut   sebelumnya telah dimulai sejak Senin 27/11/17 pukul 16.00 wit kepada warga yang bermukim   di kompleks perumahan belakang walikota Entrop Distrik Jayapura Selatan

Demi menciptakan situasi kamtibmas Kota Jayapura yang lancar dan aman tanpa gangguan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab untuk melakukan hal-hal yang bertentangan dengan Undang-undang, itulah himbauan yang disampaikan Kasat dihadapan 35 warga setempat yang dengan antusias mendengarkan

Setelah selesai memberikan himbauan kamtibmas kepada warga di kedua lokasi tersebut selanjutnya Kasat bersama stafnya memberikan tali asih kepada warga yang hadir berupa sembako alakadarnya sebagai tanda kedekatan Polisi dengan masyarakat.

"Bagai gayung bersambut warga dikedua kompleks tersebut sangatlah berterima kasih dengan adanya kegiatan tersebut dan juga sangat antusias terhadap responnya anggota kepolisian yang telah mendatangi dan mengunjungi warganya, Kasat juga berharap kiranya warga  lebih aktif mengadakan komunikasi dan terbuka dengan setiap anggota Polri bila mengetahui suatu peristiwa yang mengganggu kamtibmas di wilayahnya." himbau Kasat

Penulis : Subhan
Editor   : J.Rumra
Publish : Arifin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura

Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...