Senin, 09 Desember 2019

Diduga Terjatuh Dari Jembatan Youtefa Seorang Wanita Ditemukan Tak Bernyawa

Tribratanews.papua.polri.go.id Polresta Jayapura Kota - Seorang wanita berusia 36 tahun bernama Vony Inseren M Ansek warga Yoka Distrik Heram ditemukan tak bernyawa / meninggal dunia dibawa jembatan Youtefa, Senin (9/12) pagi.

Belum diketahui pasti penyebab kematian korban, namun dugaan sementara korban meninggal dunia akibat terjatuh dari atas jembatan. 

Dari hasil olah tempat kejadian perkara didapat luka lebam di wajah, bahkan pinggul dan kaki korban mengalami patah tulang.


Jenazah wanita berusia 36 tahun itu sendiri pertama kali di ketahui oleh Herman Meraudje (38) yang ketika itu hendak menjaring ikan di seputar lokasi kejadian. Atas temuan itu saksi kemudian memberitahu warga sekitar dan selanjutnya melaporkan kepada pihak kepolisian.

Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH.,S.IK.,M.Pd ketika dikonfirmasi melalui Kasubag Humas Iptu Jahja Rumra, SH.,MH membenarkan adanya temuan jazad wanita dibawah jembatan Youtefa, namun pihaknya belum bisa memastikan penyebab kematian korban.

"Kasus ini masih dalam proses penyelidikan unit reskrim polsek jayapura selatan dan dugaan sementara korban meninggal dunia karena terjatuh," ujarnya Senin (9/12) siang.

Kata Iptu Jahja, saat ini jenazah korban telah dievakuasi di RS.Bhayangkata guna dilakukan visum.

"Korban sudah dievakuasi dari lokasi kejadian, dan saat ini masih akan dilakukan visum sambil menunggu Keluarga korban," singkatnya. (*) 


Penulis  : Andi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura

Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...