Senin, 18 November 2019

Jadi Pembina Upacara, Ini Pesan Bhabinkamtibmas Polsek Muara Tami Kepada Siswa

Tribratanews.papua.polri.go.id Polresta Jayapura Kota - Kali ini ada yang tak biasa pada kegiatan upacara bendera yang digelar pada hari senin (18/11). Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Muara Tami Aiptu Sutanto jadi pembina upacara di SMK Negeri VII Kota Jayapura perbatasan RI-PNG Kampung Skouw Mabo Distrik Muara Tami. 

Kegiatan ini bertujuan menanamkan jiwa nasionalisme, patriotisme serta sikap patuh hukum kepada generasi penerus bangsa serta sebagai penambah motivasi belajar para siswa-siswi untuk menjadi insan muda yang cerdas, bertaqwa dan berprestasi. 


Kegiatan ini juga dilaksanakan agar Polri lebih dekat dengan masyarakat khususnya para pelajar atau kaum millenial untuk membentuk karakter anak dan taat pada hukum. 

Dalam amanatnya Aiptu Sutanto menyampaikan kepada para siswa agar senantiasa giat belajar dan menuntut ilmu, menekan para murid untuk menjaga kedisiplinan dengan tidak membolos serta hormat dan patuh pada guru. 

"Awal dari rusaknya generasi muda berawal dari salahnya pergaulan oleh sebab itu agar adik-adik menjaga pergaulan sehingga tidak terjerumus dalam tindak kejahatan yang akan merusak masa depan kalian, " Pesan Aiptu Sutanto.

Selain itu juga Bhabinkamtibmas Polsek Muara Tami menghimbau agar bijak dalam bermedia sosial serta mengutamakan keselamatan dalam berlalu lintas seperti menggunakan helm dan tidak ugal-ugalan saat berkendara. (*) 

Penulis  : Andi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura

Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...