Senin, 23 Maret 2020

Cegah Penularan Virus Corona, Polisi Berikan Himbauan Hidup Sehat

Polresta Jayapura Kota - Bentuk Kepedulian dalam upaya mencegah penularan penyebaran virus Corona, Kanit Binmas Polsek Jayapura Utara Ipda M. Ulum bersama tiga anggota Unit Binmas melaksanakan kegiatan penyuluhan dengan menyambangi warga binaannya. Senin (23/3) siang. 

Hal itu untuk memberikan penjelasan dan Himbauan kepada warga Rusun Pasar Inpres Dok IX Kelurahan Tanjung Ria Distrik Jayapura Utara akan bahaya virus Corona (Covid19). 

Selain itu juga membagikan selebaran Himbauan tentang pencegahan penyebaran virus Corona untuk ditempel di tempat - tempat yang dapat di baca oleh semua warga. 


Kepada warga, Kanit Binmas Polsek Jayapura Utara Ipda M. Ulum menjelekan bahwa orang yang terinfeksi wabah virus Corona (Covid19), penderitanya akan mengalami demam tinggi, pusing, sesak nafas disertai batuk bahkan kalau sudah mencapai fase yang lebih parah bisa menyebabkan kematian pada penderitanya. 

"Agar warga tidak perlu panik menyikapi penularan dan penyebaran virus Corona, biasakan pola hidup sehat dengan sering mencuci tangan saat sebelum dan sesudah melaksanakan aktivitas diluar rumah, " Ujarnya. 

"Sebisa mungkin menghindari kerumunan masa dan menunda aktifitas yang mengundang banyak orang, setidaknya hal ini dapat mencegah dan mengantisipasi penyebaran dan penularan virus Corona di masyarakat, " Pungkasnya. (*)

Penulis   : Andi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rayakan Hari Integrasi Papua ke NKRI, Kapolresta Hadiri Giat Pembentangan Bendera Merah Putih Sepanjang 11 KM

Kapolresta bersama Forkopimda saat mengikuti konvoi pembentangan bendera Merah Putih sepanjang 11 KM Polresta Jayapura Kota,- Dalam rangka m...