Jumat, 20 Maret 2020

Kapolsek KPL : Cegah Penularan Virus Corona Dengan Bersihkan Lingkungan

Polresta Jayapura Kota - Dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus Corona, personil Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Jayapura melakukan kegiatan bersih-bersih atau kerja bhakti dilingkungan Taman Mesran Jayapura. Sabtu (21/3).

Kegiatan kerja bhakti berupa bersih-bersih lingkungan Taman Mesranya tersebut di pimpin langsung oleh Kapolsek KPL Jayapura Iptu Enis Romory dengan melibatkan seluruh personil Polsek KPL Jayapura.


Aksi bersih-bersih itu segaja dilaksanakan dalam rangka mencegah penularan dan penyebaran virus Corona di lokasi keramaian taman mesran dengan cara memungut sampah, menyemprot cairan desinfektan di tempat bermain anak-anak serta tempat duduk serta memberikan hand sanitizer kepada warga yang berada di lokasi.

Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd melalui Kapolsek KPL Jayapura Iptu Enis Romory menegaskan agar para personil memberikan himbauan kepada keluarga maupun masyarakat sekitar tempat tinggal untuk mencegah penyebaran virus Corona (covid19), jadi kegiatan ini sebagai kadang amal ibadah bagi kita semua.


"Aksi ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kebersihan, dengan lingkungan bersih diharapkan dapat mencegah penyebaran virus Corona, " Ujarnya.

"Lingkungan yang sehat akan membuat tubuh sehat, sehingga tidak mudah tertular penyakit dan menghimbau masyarakat agar tidak panik namun tetap menjaga pola hidup bersih dan sehat, " Pungkasnya. (*)


Penulis   : Andi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kapolresta "Polisi Lakukan Penyelidikan Tentang Orang yang Diduga Terkena Peluru / Proyektil di Jayapura

Kapolresta saat ditemui di Mapolresta Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota Dibackup Bid Labfor dan Dit Reskrimum P...